Apa Itu Belajar Daring? Ini Cara, Kelebihan, dan Kekurangannya

Belajar daring merupakan gabungan dua kata, yakni belajar dan daring. Belajar adalah kegiatan berupaya memperoleh ilmu, sedangkan daring adalah dunia semu atau dunia maya. Daring dalam istilah yang lebih familiar disebut juga sebagai online.

Dengan demikian, belajar daring adalah belajar yang berbeda dengan belajar konvensional. Jika belajar konvensional menuntut adanya kegiatan tatap muka secara langsung, maka belajar daring dilakukan tanpa harus melakukan tatap muka secara langsung.
Ilmu yang didapat, disampaikan dan sekaligus diterima dengan perantara jaringan internet. Baik itu dilakukan secara real time maupun tidak. Keduanya tetap dikategorikan sebagai aktivitas daring.

Cara Belajar Daring


Berdasarkan proses pelaksanaan belajarnya, cara belajar daring bisa terbagi ke dalam beberapa jenis:

  • Guru dan murid berinteraksi dalam waktu yang bersamaan dalam memberikan ilmu

Dalam proses belajar ini, guru dan murid berada dalam waktu yang sama, namun tempatnya berbeda. Saat ini, cara semacam ini dimungkinkan untuk dilakukan dengan memanfaatkan jaringan internet. Cukup banyak aplikasi yang bisa digunakan.
Seperti live streaming di youtube, facebook, instagram, dan yang lainnya. Bisa juga memanfaatkan video call di whatsapp atau dengan aplikasi meeting seperti zoom meeting atau webex. Kemajuan teknologi telah memberikan banyak pilihan yang memungkinkan guru dan muridnya bisa berinteraksi dalam waktu yang sama tanpa harus bertemu secara langsung.

  • Guru menyiapkan materi lebih dulu, murid menerima ilmu di waktu yang berbeda dari gurunya

Dalam proses belajar ini, guru dan murid tidak berada dalam waktu dan tempat yang sama. Guru dan murid sama-sama berada dalam mode fleksibel ketika menjalankan proses belajar.
Contoh dalam proses ini misalnya, guru membuat video lalu menguploadnya di youtube, kemudian guru meminta muridnya untuk menyimak materi  dan membatasi waktu menyimak 3 hari setelahnya. Bisa juga misalnya guru membuat tulisan di facebook, di blog, atau media daring lainnya, lalu murid mengaksesnya setelah guru mengupload materinya.
Bisa juga misalnya guru cukup mengirimkan modul kepada muridnya melalui media whatsapp, lalu murid mendownloadnya. Cara-cara semacam ini jelas lebih hemat kuota internet ketimbang yang pertama.

  • Guru memberi tugas, lalu murid mencari jawaban dengan kebebasan sumber yang tak harus dari gurunya

Dalam proses belajar ini, guru cukup memberikan tugas tertentu saja yang bersifat instruksional. Dimana tugas tersebut mendorong siswa untuk menemukan berbagai ilmu dari sumber-sumber daring yang dapat mereka jangkau sendiri.
Guru tidak membatasi muridnya untuk mendapatkan ilmu hanya dari dirinya saja. Namun, guru memberikan kebebasan tentu dengan tetap memperhatikan agar ilmu yang didapat berdasarkan sumber-sumber yang dapat dipercaya.

Kelebihan belajar daring


  • Adanya fleksiblitas waktu dalam menjalankan proses belajar. Guru dan murid bisa menjalankan proses belajar mengajar meski dalam waktu yang berbeda dan cendrung mudah diatur.
  • Adanya fleksibilitas tempat dalam menjalankan proses belajar. Guru dan murid bisa menjalankan proses belajar mengajar meski mereka berada di tempat yang berbeda.
  • Murid punya kesempatan untuk mengakses informasi yang lebih luas, sehingga tidak terpaku dari informasi gurunya karena kemudahan mengakses sumber-sumber belajar yang lain.
  • Proses belajar mengajar lebih hemat dari sisi biaya karena tidak memerlukan ongkos atau uang jajan (bagi murid) sebagai bekal pergi belajar tatap muka. Meski jika dilakukan dengan media daring video, mungkin bisa jadi lebih mahal.

Kekurangan belajar daring


  • Guru lebih sulit mengontrol muridnya secara penuh
  • Guru lebih sulit memastikan muridnya menyimak pembelajaran secara penuh
  • Proses belajar sulit untuk maksimal jika sasaran ilmu yang ingin disampaikan adalah ilmu yang berhubungan dengan keterampilan
  • Murid kesulitan mendapatkan pengajaran melalui keteladanan sebagaimana mereka bisa lakukan ketika mereka dapat bertemu gurunya secara langsung

Tinggalkan komentar