Berikut di bawah ini adalah soal Pilihan Ganda Bahasa Indonesia kelas xii semester 1 K13 edisi revisi dengan kunci jawaban.
Berikut dibawah ini adalah soal Pilihan Ganda Bahasa Indonesia kelas 12 semester ganjil beserta jawaban kurikulum 20 edisi revisi.
11. Bacalah teks berikut!
Namun, satu hal yang sama-sama menjadi perhatian adalah memajukan pendidikan secara nasional
Kata kerja rasional yang terdapat pada kalimat di atas adalah….
a. Namun
b. Menjadi
c. Memajukan
d. Yang
e. Secara
Jawaban : b
12. Bacalah teks berikut!
Dua solusi yang ditawarkan dalam editorial ini adalah pemanfaatan kemajuan teknologi melalui program palapa ring dan belajar dengan pengalaman yang ada
Sinonim dari kata yang bercetak miring adalah….
a. Akibat
b. Masalah
c. Jalan keluar
d. Pencapaian
e. Kesimpulan
Jawaban : c
13. Bacalah teks berikut!
Menyimak pernyataan di atas menguatkan apa yang selama ini diwancanakan, khususnya saat UN tiba, yaitu adanya kesenjangan taraf pendidikan di Tanah Air.
Antonim kata yang bercetak miring adalah….
a. Privat
b. Spesial
c. Umum
d. Personal
e. Saksama
Jawaban : c
14. Bacalah teks editorial berikut!
(1) Menyimak pernyataan di atas menguatkan apa yang selama ini diwancanakan, khususnya saat UN tiba, yaitu adanya kesenjangan taraf pendidikan di Tanah Air.
(2) Di wilayah barat, pendidikan relatif maju. (3) Lulusan UN bisa langsung bersaing secara setara di kancah perguruan tinggi terkenal. (4) Sebaliknya, siswa dari Merauke, jika ingin masuk PTN terkenal, harus matrikulasi satu tahun kalua mau setaraf dengan lulusan setingkat dari Jawa
Kalimat opini terdapat dalam nomor….
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)
e. (3) dan (4)
Jawaban : a
15. Penggunaan ejaan yang benar di bawah ini adalah….
a. Kepala dinas pendidikan dan pengajaran Merauke, vicentius Mekius di Merauke.
b. Kepala dinas pendidikan dan pengajaran Merauke, Vicentius Mekius di Merauke.
c. Kepala Dinas Pendidikan Dan Pengajaran Merauke, Vicentius Mekius Di Merauke.
d. Kepala Dinas Pendidikan Dan Pengajaran Merauke, Vicentius Mekius di Merauke.
e. Kepala Dinas Pendidikan dan Pengajaran Merauke, Vicentius Mekius di Merauke.
Jawaban : e
16. Berikut yang dimaksud dengan teks editorial adalah….
a. Kolam atau tajur di surat kabar yang isinya mengungkapkan kritik, fakta, opini, dan saran dari redaksi atas permasalahan yang sedang dibicarakan masyarakat saat ini
b. Kolaom di surat kabar yang merupakan kajian redaksi atas permasalahan yang hangat dibicarakan masyarakat saat ini
c. Tulisan tim redaksi di sebuah kolom surat kabar yang mengangkat permasalahan di masyarakat untuk diperhatikan
d. Tulisan yang dikemukakan redaksi tentang keritik, saran, dan opini masyarakat atas permasalahan yang beredar
e. Pengungkapan kritik, fakta, dan opini redaksi atas permasalahan yang mencuat di masyarakat.
Jawaban : a
17. Bacalah teks berikut!
(1) Semburan awan panas menghanguskan pepohonan di lereng Gunung Merapi. (2) Bagi masyarakat sekitar gunung itu, fenomena tersebut tak akan mungkin dapat mengubah pola pikir warga untuk meninggalkan desanya. (3) Pengamatan seismograf memaparkan bahwa pada hari itu tercatat 15 kali gempa susulan. (4) Kita semua prihatin dengan nasib warga di derah berbahaya tersebut.
Penulisan pada tajuk tersebut lebih berpihak pada….
a. Pengamat seismograf
b. Bangsa Indonesia
c. Masyarakat sekitar Gunung Merapi
d. Alam di sekitar lereng Merapi
e. Lingkungan lereng gunung Merapi
Jawaban : c
18. Langkah pertama menulis teks editorial adalah….
a. Menentukan topik
b. Menentukan kesimpulan
c. Mencari bahan
d. Memfokuskan pembelajaran
e. Mendefinisikan opini
Jawaban : a
19. Membenahi atau memperbaiki tulisan yang salah disebut….
a. Merevisi
b. Menyimpulkan
c. Menelaah
d. Mengonstruksi
e. Menulis
Jawaban : a
20. Bacalah teks berikut!
Dengan langkah baru seperti yang diumumkan oleh Presiden Bush, kelak tindak korupsi akan disiarkan kepada publik dan dihukum. Akuntansi perusahaan juga akan di tarik keluar sistem yang kurang terbuka (out of the shadows) Dengan langkah itu pula, kepentingan investor kecil dengan pemegang pensiun akan dilindungi
Pandangan redaksi pada tajuk teks editorial di atas terdapat dalam kalimat….
a. Kepentingan ekonomi AS dirugikan cukup besar gara-gara sekandal akuntansi yang dilakukan presiden
b. Perusahaan akuntansi akan ditarik dari sistem yang kurang terbuka (out of the shadows)
c. Dengan keterbukaan, kepentingan investor kecil dan pemegang pensiun akan dilindungi
d. Sudah semestin ya pemimpin AS mengambil tindakan tegas terhadap perusahaan yang korupsi
e. Sudah semestinya pemimpin Amerika tersebut mengambil langkah tegas seperti itu.
Jawaban : d
Lanjut ke Soal PG Bahasa Indonesia Membangun Opini Kelas 12 Semester 1 Kurikulum 2013 – Part 3